Ikatan Penilik Indonesia (IPI) Jawa Barat adalah organisasi profesi sebagai wadah perjuangan dalam meningkatkan kemampuan profesi dan kesejahteraan penilik di wilayah Jawa Barat yang terdiri 26 Kota Kabupaten dan terbagi 5 wilayah kerja. email : ipijabar4@gmail.com dan ipijabar2011@yahoo.com
Selamat Datang di Situs Media IPI Jawa Barat, dengan VISI “TERCIPTANYA KERJASAMA UNTUK MENINGKATKAN PROFESIONAL PENILIK, MUTU PENDIDIKAN NON FORMAL IN FORMAL DAN TERWUJUDNYA INSAN PENILIK YANG SEJAHTERA”

Selasa, 26 Juni 2012

Penilik Kabupaten Sukabumi Lolos Ke Tingkat Nasional


Atas dasar Keputusan Kepala Dinas Pendidikan Propinsi Jawa barat Nomor 819/15510-Setdisdik tanggal 21 Juni 2012 tentang Penetapan Pemberian Apresiasi PTK PAUDNI Berprestasi Tingkat Propinsi Jawa Barat Tahun 2012. Kami segenap keluarga besar IPI Jabar turut berbahagia atas raihan prestasi peringkat 1 yang diraih oleh H.Supriatna Penilik Kabupaten Sukabumi dalam acara Jambore/Apresiasi PTK PAUDNI Prestasi Tingkat Jawa Barat tahun 2012 yang diselenggarakan 9-21 Juni 2012 di Hotel Bumi Makmur Indah Lembang Bandung. Selanjutnya yang bersangkutan maju untuk mengikuti lomba Apresiasi PTK PAUDNI tingkat Nasional tahun 2012 yang akan diselenggarakan 6-13 Juli 2012 di Jakarta. Kami mendo’akan semoga sukses dan bisa mengibarkan bendera penilik Jabar di tingkat Nasional. Piala diserahterimakan oleh Kepala Dinas Pendidikan Propinsi Jawa Barat Prof.Dr.H.Moh.Wahyudin Zarkasyi,CPA kepada semua peraih prestasi 12 mata lomba pada acara penutupan Jambore/Apresiasi PTK PAUDNI Berprestasi tingkat jabar yang dilaksanakan 21 Juni 2012 di tempat yang sama.

0 komentar:

Posting Komentar